Kegiatan merawat musholla bersama favehotel Mex Tunjungan Surabaya. (foto/nanang)

Surabaya, (pawartajatim.com) – Menyambut bulan suci Ramadhan, favehotel Mex Tunjungan Surabaya meluncurkan program Corporate Social Responsibility (CSR) bertajuk “Musholla Bersih, Hati Bersih”. Program ini bertujuan untuk memberikan kontribusi positif kepada masyarakat dengan membersihkan, merawat, dan memperbaiki musholla yang membutuhkan peremajaan.

Sebagai bagian dari program ini, karyawan hotel secara sukarela turun langsung membersihkan musholla, melakukan perbaikan kecil, serta menyumbangkan sajadah baru dan perlengkapan musholla lainnya.

Kegiatan ini diharapkan dapat menciptakan suasana yang nyaman dan khusyuk bagi umat Muslim dalam menjalankan ibadah di bulan Ramadan. Bulan Ramadan adalah momen yang tepat untuk berbagi kebaikan dan mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat sekitar.

“Melalui program ‘Musholla Bersih, Hati Bersih’, kami ingin memberikan kontribusi nyata dalam menciptakan lingkungan ibadah yang bersih dan nyaman,” kata Finance Manager Favehotel Mex Tunjungan Surabaya, Ipung Andi, di Surabaya Jum’at (28/3).

Program “Musholla Bersih, Hati Bersih” ini dilaksanakan di Musholla Al Muhajirin yang terletak di area Jl. Kyai Mas Ali Tambak Sumur, Waru Sidoarjo. Kegiatan ini melibatkan partisipasi aktif dari karyawan favehotel yang dengan semangat gotong royong membersihkan dan merapikan musholla.

Selain membersihkan dan merawat musholla, favehotel juga menyumbangkan sajadah baru, alat kebersihan dan perlengkapan musholla lainnya. Bantuan ini diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan umat Muslim dalam menjalankan ibadah di bulan Ramadhan.

Favehotel Mex Tunjungan Surabaya berharap program ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat sekitar dan menciptakan suasana Ramadan yang lebih khusyuk. “Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh karyawan favehotel yang telah berpartisipasi aktif dalam kegiatan ini,” tambah General Manager/GM favehotel Mex Tunjungan Surabaya, Ardhita Dewantari. (nanang)