Banyuwangi, (pawartajatim.com) – Polresta Banyuwangi punya cara unik merangkul jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan jurnalis merajut seduluran menjelang pemilu. Mereka diajak bertanding bulutangkis di GOR Tawangalun, Kamis (25/1/2024).
Meski laga persahabatan, ajang ini berlangsung dramatis. Pertandingan berjalan seru. Ikut turun laga Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani, berpasangan dengan Sekda Mujiono. Pasangan ini melawan Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol.Nanang Haryono berpasangan dengan Wakapolresta Dewa Putu Eka Darmawan.
Turun laga juga Komandan Kodim 0825/ Banyuwangi Letkol (Kav) Eko Julianto Ramadhan dan Komandan Pangkalan TNI AL Banyuwangi Letkol Laut (P) Indra Nusha Raspati. Selain Forkopimda, ikut tanding dari personel Brimob dan pasukan Yonif 515 Banyuwangi.
Sementara dari jajaran jurnalis menurunkan tim dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Banyuwangi. Setelah melalui pertandingan melelahkan, juara 1 disabet tim dari PWI Banyuwangi. Mereka berhak mendapatkan hadiah senilai Rp 10 juta.
Posisi kedua disabet tim dari Brimob dengan hadiah Rp 7,5 juta. Sedangkan juara 3 dan 4 disapu total tim dari jurnalis PWI dan IJTI. “Kegiatan ini untuk merajut harmoni ajaran Forkopimda bersama kalangan jurnalis. Harapannya, bisa saling sinergi sembari berolahraga,” kata Wakapolresta Banyuwangi AKBP Dewa Putu Eka Darmawan.
Meski hanya tanding biasa, jajaran PWI dan IJTI menerjunkan tim terbaik dalam laga ini. Sehingga, hasilnya mengagumkan. “Kegiatan ini tak sekadar bertanding, tapi sekaligus merekatkan semangat kebersamaan antara jurnalis dan Forkopimda Banyuwangi,” kata Ketua IJTI Banyuwangi Samsul Arifin. (udi)